Friday, June 07, 2013

Do'a & Spirit

Tlah tiba sebuah hari
ketika jatah usia tlah berkurang
Haturan do'a dari para sahabat
tak hentinya mengalirkan spirit tersendiri dalam jiwa
yang beberapa hari belakangan ini tengah kering kerontang

Kering semangat, kering gairah
Kering motivasi, kering iman...

Sahabat, terimakasih atas smua do'a
Smoga Allah SWT mengabulkan...
smoga para malaikat mengAminkan hal yang sama
untuk semua yang mendo'akan untuk kebaikan

Di hari usia menginjak nyaris seperempat abad
Hanya bisa termenung
Menangisi dosa-dosa masa lalu
Berharap masih diberi kesempatan
tuk terus bersimpuh dihadapanMu Ya Rabb...

Beri aku kesempatan..
tuk membahagiakan
Orang-orang yang menyayangiku...
AMin...


“Dan kesejahteraan semoga dilimpahkan kepadaku, pada hari aku dilahirkan, pada hari aku meninggal dan pada hari aku dibangkitkan hidup kembali.” (QS. 19:33)

buat semua yang tlah mendo'akan
Aku mencintai kalian karna Allah...

No comments: